Senin, 17 Juli 2017

Coban Jahe

Coban Jahe


Coban Jahe ini adalah salah satu tempat wisata air terjun di Malang yang bisa kalian kunjungiAir Terjun yang ada di Malang ini juga dikenal dengan nama lain Air Terjun Begawan. Air Terjun ini memiliki ketinggian sekitar 45 m. Penampakannya terlihat makin menantang dengan keberadaan batu-batu cadas berukuran raksasa di tebing juga kolam kecil di bawahnya.
Air terjun Coban Jahe ini sendiri masih berada dalam kawasan Perhutani Unit II RPH Sukopuro-Jabung.Lokasi dari Air Terjun Coban Jahe ini berada pada sekitar 23 km dari Kota Malang. Untuk menuju salah satu air terjun di Malang ini, kalian dapat menempuhnya dengan kendaraan roda empat. Ambil saja arah ke Tumpang, dan sesampainya di Tumpang kalian belok ke kiri ke arah Desa Pandansari Lor, Dusun Begawan hingga menemukan pintu masuk ke Coban Jahe.Sesampainya di pintu masuk Coban Jahe, perjalanan akan lebih menantang, karena sebagian jalan cukup rusak. Bahkan di beberapa saat terakhir, hanya ada berupa jalan setapak tanah melalui melalui pematang sawah serta kebun dan beberapa bagiannya berupa jalan berbatu.
Wisata air terjun ini adalah tempat wisata yang menyenangkandengan arus yang kuat dan sebuah sungai kecil di bawahnya. Suasananya menyenangkan karena dikepung oleh alam yang asri dan cerukan yang luas. Karena itu O iya, pengunjung dilarang mandi di bawah air terjun ini demi alasan keamanan. Disini tidak ada fasilitas seperti WC. Namun disini terdapat sebuah tanah kosong untuk berkemah.
Selain berfoto dengan background yang cantik, disini Anda juga bisa bermain flying fox dan river tubing yang memicu adrenalin. Harga tiket masuk Coban Jahe sebesar Rp.5.000,-, biaya parkir kendaraan Rp.2.000,-, river tubing trek pendek Rp. 75.000,- dan river tubing trek panjang Rp. 150.000,-.

sumber : www.amazingmalang.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Taman Senaputra

Melepas Lelah Sambil Menikmati Kesenian Malang di Taman Rekreasi Senaputra Tak hanya terkenal dengan pantainya yang indah, Malang juga te...